Kolongan – Info penggeledahan, sudah mulai diekspose sejak hari Selasa kemarin, disejumlah media cetak yang ada di Sulawesi Utara. Bahkan sejumlah wartawan sudah mendatangi rumah Olly yang ada di Kolongan, Kalawat, Minahasa Utara, sampai larut malam.
“Kemarin pagi sampai malam, saya hitung ada 21 wartawan yang datang ke sini,” ungkap penjaga Portal pintu masuk di rumah Olly Dondokambey.
Dikatakannya, sejak kemarin pagi, Olly Dondokambey sudah keluar rumah. “Ada pergi ke Mitra, pelantikan bupati,” ujarnya.
Sedangkan untuk penggeledahan, diakui petugas, tak ada penggeledahan di hari kemarin. “Penggeledahan baru ada tadi pagi, katanya mereka dari KPK dikawal brimob dan intel polres Minut. Mereka bawa surat,” kata petugas itu.
Pantauan BeritaManado.com, sejumlah wartawan mulai menyerbu rumah Olly sejak pagi hari tadi. Namun sayangnya, walaupun sudah terkumpul, tetap saja, sejumlah wartawan dilarang masuk meliput.
Sampai usai penggeledahan, wartawan tak bisa masuk. Beragam negosiasi pun dilakukan sejumlah wartawan dengan petugas penjaga portal itu, tapi tetap saja buntu. (robin)