Pelebaran dan pengaspalan ruas vital Pangu-Wongkai-Bentenan
Ratahan, BeritaManado.com – Ruas jalan Pangu-Wongkay-Bentenan yang dulunya sempit bahkan rusak parah kini kondisinya bak disulap setelah Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) dibawah pimpinan Bupati James Sumendap SH, mengalokasikan anggaran puluhan miliaran untuk perbaikan ruas jalan tersebut.
Melalui anggaran pendapatan dan belanja daerah tahun 2017 saat ini, pemerintah kabupaten kembali menggelontorkan dana Rp. 4.482.512.000 miliar untuk tahap terakhir penuntasan jalan vital kabupaten melalui program peningkatan dan peleberan Jalan Pangu-Wongkay-Bentenan tahap 4.
Bupati James Sumendap SH, melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) memastikan sebelum akhir tahun 2017 ruas jalan yang menghubungkan Kecamatan Ratahan Timur dan Kecamatan Pusomaen telah selesai diperlebar dan diaspal hotmix.
“Seluruh akses vital kabupaten mulai dari Ratatotok-Soyowan-Moreah-Tombatu, Mundung-Tonsawang, Liwutung-Maulit-Poniki-Tababo, Ratahan-Wioi-Minanga, serta Pangu-Wongkay-Bentenan tahun ini mantap 100 persen,” kata Kadis PUTR Mitra Ir Welly Munaiseche melalui Kabid Bina Marga Rommy Ole kepada Berita Manado, Senin (10/7/2017).
Lanjut Rommy menuturkan, peningkatan infrastruktur jalan memang sudah menjadi komitmen utama Bupati James Sumendap dalam rangka memenuhi kebutuhan masyarakat. Dimana kata Rommy, ketersediaan sarana dan prasarana jalan yang baik tentu akan ikut mendorong meningkatnya perekonomian masyarakat.
“Dan yang tak kalah pentingnya bagaimana pemerintah terus menjawab keinginan warga dengan menyediakan infrastuktur jalan yang baik, nyaman dan betul-betul dinikmati seluruh masyarakat,” tukas Rommy. (rulan sandag)
PENINGKATAN DAN PELEBARAN JALAN PANGU-WONGKAY-BENTENAN:
- Tahap 1 (APBD Tahun 2015) Rp. 9.930.534.000
- Tahap 2 (APBD Tahun 2016) Rp. 7.789.295.000
- Tahap 3 (APBD-P Tahun 2016) Rp. 8.788.646.000
- Tahap 4 (APBD Tahun 2016) Rp. 4.482.512.000