Tombulu – Salah satu titik di ruas antara Suluan-Sasaran di Kabupaten Minahasa telah berubah menjadi Tempat Pembuangan Akhir (TPA).
Masyarakat mengeluhkan kondisi jalan dipenuhi sampah yang menimbulkan bau menyengat.
“Tumpukan sampah juga sangat merusak pemandangan. Mestinya di ruas vital ini tidak boleh ada TPA,” ujar Alex Mingga, warga Kecamatan Tombulu kepada BeritaManado.com, Selasa (5/9/2017).
Alex Mingga berharap TPA dikembalikan di lokasi awal yakni di seberang jalan bagian dalam.
“Setahu saya TPA berpindah di luar karena TPA lama di bagian dalam diterpa tanah longsor beberapa waktu lalu. Diharapkan secepatnya TPA kembali di dalam karena kondisi sampah menumpuk sangat mengganggu pemandangan,” tandas Alex Mingga.
Pemerintah kabupaten Minahasa melalui instansi terkait belum berhasil dikonfirmasi BeritaManado.com. (JerryPalohoon)