Manado, BeritaManado.com — RSUP Prof Dr R D Kandou Manado dipastikan siap menyukseskan pesta demokrasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, pada 14 Februari 2024.
Sebagai rumah sakit rujukan regional, RSUP Kandou Manado merupakan salah satu sasaran rumah sakit yang menjadi Tempat Pemungutan Suara (TPS) lokasi khusus (Loksus) melalui program TPS Keliling dari KPU.
Dikatakan Direktur Utama RSUP Kandou, Dr dr Ivonne Rotty MKes, terkait kesiapan ini pihaknya berkoordinasi dengan KPU.
Dengan demikian, ini memungkinkan tak hanya pegawai, tenaga kesehatan, dan tenaga medis, untuk mencoblos di tempat yang nyaman dan familiar, yakni di RSUP Kandou, namun juga turut memfasilitasi pasien yang dirawat dan keluarganya untuk menyalurkan hak suaranya.
“Kita bekerja sama dengan KPU soal itu. Seperti biasanya, nanti ada TPS di sini. Jadi hak suara tetap ada,” kata Dirut Ivonne Rotty, usai membuka rangkaian kegiatan memperingati HUT ke-29 RSUP Kandou, belum lama ini.
Kata dia, untuk kelancaran hal itu akan ada pendampingan dari bagian Hukormas RSUP Kandou.
Sebab terkait hak suara, Dirut menyebut sebagai hak wajib dan penting bagi setiap warga negara sehingga tidak boleh terhalang walau ada di rumah sakit.
“Dengan disediakannya fasilitas pemungutan suara di RSUP Kandou, para dokter, nakes, petugas kesehatan, bahkan pasien, dapat memberikan suara mereka tanpa harus meninggalkan rumah sakit,” ujarnya.
Adapun kerja sama antara RSUP Kandou dan KPU, kata dia, merupakan langkah progresif dalam memastikan bahwa setiap orang memiliki kesempatan yang sama dalam menentukan nasib bangsa melalui pesta demokrasi Pemilu.
“Ini komitmen RSUP Kandou dalam memberikan pelayanan yang holistik kepada pasien dan keluarga mereka, khususnya mendukung hak-hak demokrasi,” pungkasnya.
Lanjut Dirut Ivonne mengajak seluruh civitas hospitalia RSUP Kandou untuk turut menyukseskan Pemilu 2024.
Dirinya juga memastikan bahwa RSUP Prof Kandou dan jajarannya tetap menjaga netralitas dalam Pemilu 2024.
“Saya imbau agar seluruh civitas hospitalia untuk menyalurkan hak pilih dengan berprinsip secara Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur dan Adil,” ucap dokter Ivonne.
(jenlywenur)