Manado – Anggota Komisi 4 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulut, Raski Mokodompit berniat membeber dugaan kasus korupsi di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Kandou Manado mendapat dukungan sejumlah pihak. Kali ini dukungan datang dari Komunitas Mahasiswa Peduli Kesehatan (KOMPAK) Manado.
“Kami dukung upaya pemberantasan korupsi yang diduga dilakukan RSUP Kandou. Maju Terus jangan menyerah pak Raski, rumah sakit perlu kita bersihkan dari praktek kotor tersebut,” ujar Ketua KOMPAK Manado, Stevany Runtukahu kepada BeritaManado.
Lebih lanjut dikatakannya, pekan depan pihaknya juga akan menyurati Dirjen Bina Upaya Kesehatan (BUK) Kementrian Kesehatan RI untuk memberitahukan sejumlah kejanggalan yang terjadi dalam Manajemen RSUP Kandou selama ini. (oke)