Kawangkoan, BeritaManado.com — Penjabat Bupati Minahasa Drs Ryke Mewoh DEA, Jumat (14/9/2018) siang tadi membuka secara resmi Festival Bukit Kasih 2018 di lokasi objek wisata Bukit Kasih Desa Kanonang Kecamatan Kawangkoan Barat.
Dalam sambutannya Mewoh memberikan apresiasi kepada Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Minahasa yang telah melaksanakan kegiatan tersebut, dimana salah satu lombanya ada Senam Sayang-Sayang.
“Saya harap istilah Senam Sayang-Sayang ini diganti dengan nama Senam Minahasa. Jadi nanti dalam berbagai hajatan di daerah Senam Minahasa juga akan tampil sejajar dengan Goyang Tobelo dan Maumere,” ujar Mewoh.
Pembukaan agenda tersebut ditandai dengan pemukulan tetengkoren oleh Penjabat Bupati Minahasa Drs Royke Mewoh DEA, Ketua DPRD Minahasa James Rawung SH, Wakil Ketua DPRD Minahasa Ivonne Andries SIP, Forkopimda dan sejumlah tamu undangan lainnya.
Pada bagian sebelumnya, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Minahasa Agustivo Tumundo mengatakan dalam laporannya bahwa apa yang dilaksanakan hari ini merupakan ide kreatif dan Penjabat Bupati.
(Frangki Wullur)