Manado – Politisi PKPI yang kini duduk sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kota Manado, Roy Maramis diperebutkan Fraksi PDIP (FPDIP). Sebagaimana pantauan beritamanado, Politisi PDIP Manado, Marco Tampi terlihat melobi Maramis untuk bergabung dengan FPDIP atas kesamaan platform perjuangan.
Kepada beritamanado, Roy Maramis mengaku masih melihat peluang untuk bergabung dengan Fraksi mana di DPRD Manado. “Kita lihat saja nanti, ini politik masih dilihat peluangnya kemana,” ujar Maramis. (risat)