Ratahan – Pemkab Mitra melalui Asisten III Bidang Admistrasi Umum dan Keuangan Pemkab Mitra Dra Feibe Rondonuwu MSi mengingatkan seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Lingkup Pemkab Mitra untuk mentaati segala ketentuan yang ada, khususnya masalah kedisiplin dalam menjalankan tugas sehari-hari sebagai abdi negara.
Diungkapkan Feibe, kedisiplinan harus dijadikan sebagai pola hidup bagi PNS di Mitra. Menurutnya, tahun 2012 sebagai tahun disiplin adalah sebuah momentum yang sangat baik bagi kalangan PNS untuk bisa menjadi panutan masyarakat, apalagi dalam rangka mewujudkan pelayanan kepada masyarakat secara sungguh-sungguh tanpa pilih kasih.
“Selaku abdi negara, tentu kita dituntut untuk menjalankan tugas sesuai dengan tupoksi kita, apalagi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Untuk itu, kepada PNS di Mitra yang berkomitmen untuk mengabdikan diri dan memberikan pelayanan seoptimal mungkin, dan bukan sebaliknya,” kata Rondonuwu.
Menurutnya, hal ini harus menjadi perhatian karena dalam pengamatannya, masih banyak PNS yang tidak disiplin dalam bertugas. “Ia, ini menjadi warning bagi PNS yang kerap pulang sebelum jam kerja berakhir. Nantinya ini akan jadi penilaian pimpinan, dan tentunya juga sanksi tegas akan diberikan bagi mereka yang kedapatan tidak disiplin,” pungkasnya. (dul)