Tondano – Setelah lama terdengar, Senin 9 Januari 2012 Bupati Minahasa Stefanus Vreeke Runtu (SVR) kembali membuktikan ucapannya untuk melakukan perombakan terhadap susunan kabinet pemerintahannya. Selain pejabat esalon II dan III, bupati pertama pilihan rakyat ini juga melakukan pelantikan terhadap sejumlah lurah dan camat.
Menariknya, dalam rolling kali ini, salah satu pejabat senior di lingkungan Pemkab Minahasa Roos Wawolangi yang sebelumnya menjabat Kabag Perekonomian ditarik ke staf ahli bidang pemerintahan, sementara Jefry Sajouw SH yang notabene adik kandung Wakil Bupati Minahasa Jantje Wowiling Sajouw (JWS) diakomodir sebagai sekretaris pada Badan Penanaman Modal.
Masuknya nama Jefry Sajouw sebagai pejabat esalon III ke dalam kabinet SVR sempat diiringi isu miring. Pasalnya dari bocoran yang diperoleh menyebutkan bahwa sang kakak, JWS, sempat mengeluarkan gertakan kepada Baperjakat Minahasa agar adiknya diakomodir yang pada akhirnya membuahkan hasil meski sempat berhembus kabar pada pagi hari jika adiknya tersebut masuk dalam daftar untuk menempati salah satu jabatan.
JWS sendiri awalnya tidak mengetahui rolling tersebut sehingga dirinya melampiaskan amarah kepada Kepala BKD Minahasa Jorry Gumansing usai apel pagi dengan mengatakan agar adiknya harus mendapatkan jabatan karena secara kepangkatan dan golongan sudah layak. “Ini bukan kolusi, karena jabatan adalah salah satu hak pegawai negeri sipil. Dan itu hak azasinya sebagai PNS. Lagian dirinya juga layak dari segi kepangkatan,” tambah JWS.
Bahkan, saking kesalnya JWS sempat mengeluarkan kalimat berbau ancaman, jika adiknya tidak diakomodir dalam satu jabatan, dirinya tidak akan menghadiri pelantikan tersebut sekaligus menabuh genderang perang terhadap Baperjakat dan Bupati Minahasa. ”Pokoknya saya tahu banyak hal,” tambahnya. (iker)
Pejabat yang dilantik
DR Karyata Togas MPd : Kepala Badan Keluarga Berencana dan Perlindungan Anak
Roos Wawolangi SH : Staf Ahli Bidang Pemerintahan
Drs Joris Tumilantouw : Kepala Bagian Perekonomian
Meidy Rengkuan SH : Kabag Pemerintahan Umum
Raymond Koagow SH : Kepala Kantor Perpustakaan Dan Arsip Daerah
Stery Matindas SE : Camat Tondano Barat
Jefry Sajouw SH : Sek Badan Penanaman Modal
Ir Elke Rambing : Kabid Produksi Distanak
Deby Pinatik SE : Lurah Sendangan Tengah
Devi Mendur SE : Lurah Kinali
Betty Tangka SE : Lurah Watulambot
Rita Tewu SE : Lurah Wewelen