Ratahan – Kadas berlabu di Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Drs Jeremia Damongilala MSi (JaDi) secara mengejutkan dikabarkan Rabu (27/3) besok didampingi Sonny Tarumingi ST (STAR) secara resmi akan mendaftarkan diri sebagai pasangan calon bupati dan wakil bupati di kantor KPU Mitra.
Dikatakan salah satu orang terdekat JaDi sapaan akrab politisi yang memiliki segudang pengamalan baik eksekutif dan legislatif ini, bahwa dengan kawalan ketat masa pendukung, pasangan JaDi-STAR yang diusung Partai Gabungan (Pargab) yakni
PKPI, PKPB dan GERINDRA akan mendatangi kantor komisi pemilihan umum untuk mendaftarkan diri sebagai peserta Pemilukada Mitra 2013-2018.
“Dengan ‘kawalan’ bakal calon Presiden RI Prabowo Subianto maka pasangan putera asli daerah Drs Jeremia Damongilala-Sonny Tarumingi ST (JaDi-STAR) siap memimpin Mitra 2013-2018 dan akan mendaftar di KPU, besok 27 Maret 2013. Mohon doa restu,” kata sumber yang meminta namanya tidak ditulis.
Akan hal ini, Damongilala sendiri belum berhasil dimintai keterangan soal kepastian dirinya bersama Tarumingi untuk maju di Pilkada Mitra. Berkali-kali dihubungi BeritaManado.com via ponsel, namun sedang tidak aktif.(dul)