MANADO – Ketidakjelasan sikap dari rektor Unsrat Prof Donald Rumokoy terhadap tindakan-tindakan mahasiswa yang merusak citra Unsrat kembali dipertanyakan oleh Taufik Tumbelaka.
“Rektor harus bersikap jelas terhadap mahasiswa-mahasiswa yang dapat dikatagorikan menurunkan nama baik atau citra kampus,” ujarnya kepada beritamanado, Senin (5/9) pagi.
Mantan aktivis UGM dan pengamat sosial kemasyarakan Sulut ini lebih jauh mengatakan bahwa jangan sampai ada mahasiswa yang hanya mengkritik kena skorsing sedangkan yang merusak citra kampus tidak.
“Yang kena sanksi akademis jangan yang kritik kampus aja! Tawuran itu yang sebenarnya menurunkan citra kampus dan harus ditindak,” kata Tumbelaka.
Ketika dikonfirmasi kritikan ini terhadap pihak Unsrat melalui humas, teleponnya tidak bisa tersambung. (gn)