Manado, BeritaManado.com – Indonesia kembali akan memasuki pesta demokrasi memilih pemimpin-pemimpin daerah melalui Pilkada serentak November 2024 mendatang.
Hal ini dikatakan Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Olly Dondokambey, ketika membuka Musrenbang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) 2025-2045 dan Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Provinsi Sulut 2025, dirangkaikan dengan Penyerahan Hasil Penilaian Kepatuhan Pelayanan Publik 2023 di Hotel The Sentra Manado, Rabu (24/4/2024).
“RPJPD sangat bermanfaat yang akan berkonsentrasi pada kontestasi menjadi acuan visi misi bagi para calon agar harapan Sulut sebagai pintu gerbang di Asia Pacifik terus berkesinambungan,” jelas Gubernur Olly.
Ia menambahkan, pembangunan jangka panjang 2025-2045 harus menggunakan paradigma baru, karena reformasi saja tidak cukup.
“Kira harus melakukan transformasi menyeluruh berdasarkan kolaborasi seluruh elemen pembangunan mendorong pencapaian visi Sulawesi Utara Emas 2045,” tukas Gubernur.
Pencapaian positif pembangunan, sambung Gubernur, harus dijaga seperti pelayaran langsung dari Pelabuhan Bitung ke Shanghai Cina yang membuka eksport dan import barang. Bandara Sam Ratulangi terbuka ke penerbangan internasional.
Kelanjutan pembangunan lebih maju, klaster baru pembangunan Indonesia timur bisa terwujud di Provinsi Sulawesi Utara.
“Pertumbuhan ekonomi Sulut selalu berada di atas rata-rata nasional. Pemerintah terus menjaga tingkat inflasi, bisa terwujud atas kerja sama semua stakeholder,” terang Gubernur.
Olly Dondokambey juga mengingatkan misi Sulawesi Utara sebagai pintu gerbang wilayah Pacifik sudah dicanangkan semenjak Gubernur pertama Sulawesi, Dr. Sam Ratulangi.
“Agar bisa dilanjutkan terus, melakukan yang terbaik tak terlepas yang sudah dilakukan para pemimpin terdahulu. Semoga RPJPD dan RKPD Sulut 2024 mendapatkan masukan yang baik,” pungkas Gubernur. (Jrp)