Bupati James Sumendap didampingi istri dan anak-anak saat memasang lilin ulang tahun ke-56 tahun
Ratahan – Bupati Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) James Sumendap SH, Minggu (4/1/2015) merayakan ibadah syukur hari ulang tahun ke-46. Ibadah dilayani oleh Ketua Badan Pekerja Sinode GMIM, Pdt HWB Sumakul MTh.
Bupati James Sumendap dalam kesaksiannya di HUT ke-46 menyatakan, dirinya sangat bersyukur karena ibunda tercinta masih hidup dan sehat-sehat.
“Ini kali pertama saya merayakannya. Sungguh luar biasa anugerah dan berkat Tuhan bagi saya dan keluarga, lebih khusus bagi Kabupaten Minahasa Tenggara,” kata Sumendap.
Lahir pada tanggal 4 Januari, bupati Mitra ini punya kebanggan tersendiri. Sebab ditanggal tersebut banyak lahir orang-orang hebat dan luar biasa, diantaranya Issac Newtoon.
“4 Januari 1943 juga menjadi sejarah penting, dimana Christofer Colombus meninggalkan pekerjaan besar yakni menyelesaikan penemuan benua Amerika. Dan saya yang lahir di tanggal 4 Januari 1969 menjadi seorang bupati,” tuturnya.
Dimoment special itu, Sumendap nampaknya tak ingin hanyut dalam suasana kebahagian yang berlebihan.
“Saya punya tugas besar besok, memimpin apel. Saya akan marah-marah apabilah ada pegawai yang malas. Saya akan tangkap dipintu masuk. Itulah saya, karena setiap bangun pagi saya harus memikirkan Minahasa Tenggara,” ujar Sumendap.
Suami tercinta Ny Jein Sumendap-Rende SE.Ak menuturkan, dalam hidupnya semua Ia dedikasikan untuk Kabupaten Minahasa Tenggara. “Komitmen saya adalah membangun Minahasa Tenggara menjadi semakin baik, maju, berkembang dan terdepan di Sulawesi Utara,” tegasnya.
Lanjut dikatakan Sumendap, sebagai manusia biasa, menginjak usia 46 tahun dirinya menyadari tak luput dari berbagai kekurangan. Dan atas kekuragan itu, kedepan dirinya akan berusaha untuk lebih bijaksana.
“Kepada pak wakil bupati, sekda, saudara-sauara pegawai negeri sipil, mari kita sama-sama membangun Minahasa Tengara dengan rasa memiliki serta tanggungjawab yang besar,” pesan Sumendap.
Sementara itu, menyukuri HUT ke-46, pada pagi harinya bupati bersama keluarga beribadah di jemaat GMIM Siloam Kuyanga.
Hadir pada kesempatan itu Ketua DPRD Mitra Drs Tavif Watuseke, wakil ketua Tonny Lasut Am.Tm dan Katrien Mokodaser, para pejabat Pemkab Mitra, anggota DPRD Mitra, tokoh-tokoh agama serta tamu undangan lainnya. (rulandsandag)