Airmadidi-Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-17, Kaum Muda Pecinta Alam (KMPA) Tunas Hijau Airmadidi menggelar Lomba Bersih Gunung Klabat dengan tema ‘Gunung Bukang Tampa Sampah’.
Maria Taramen, salah satu personel KMPA Tunas Hijau mengatakan, lomba tersebut digelar serangkaian dengan Hari Bumi Internasional.
“Kami akan mengadakan kegiatan berupa pendakian bersama untuk membersihkan Gunung Klabat dari sampah,” kata Taramen, Jumat (21/4/2017).
Menurut Taramen, lomba tersebut digelar Sabtu (22/4/2017) sampai Minggu (23/4/2017) terbuka untuk umum dimana 1 tim terdiri dari 4 orang, memperebutkan tropi, uang tunai dan sertifikat.
“Ini gratis. Bagi siapa yang ingin mendaftar bisa datang ke sekretariat KMPA Tunas Hijau,” imbuh Taramen.(findamuhtar)