Manado – Lebih dari 500 ratusan umat Katolik dari sembilan paroki di Kevikepan Manado hadir di Paroki Hati Kudus Yesus Karombasan guna mengikuti ibadah ekaristi bagi orang sakit dan pengobatan gratis dan sehari sebelumnya sudah diawali perarakan Patung Bunda Maria dari Paroki Santo Joseph Kleak, Senin hingga Selasa (10-11/2).
Dikatakan Ketua Dewan Pastoral Paroki Hati Kudus Yesus Karombasan Rodrigo Elias, kegiatan ini merupakan implementasi dari mujizat sejak penampakan Bunda Maria di Laurdes dahuku dan Paus Yohanes Paulus ke-2 menindaklanjuti bagi umat Katolik dan dunia.
“Berdasarkan hal tersebut besar harapan kami kegiatan ini menjadi baik dan sebagai penyelenggara dapat diimplementasi lebih luas dengan terus mendapat perhatian para iman lagi melalui pengobatan rohani dan jasmani,” terang Elias.
Sementara itu, saat pelaksanaan kegiatan umat yang datang dibantu tenaga-tenaga medis seperti dokter dari Rumah Sakit Prof Kandou, Rumah Sakit Ratumbuysang juga Siloam mereka dibantu perawat dan mahasiswa kedokteran Unsrat serta Unika Della Salle Manado.
Pihak pemerintah pun turut memberikan tenaga medis mereka seperti dari Dinas Kesehatan Provinsi Sulut dan Manado.
Ditambahkan Selvie Paat, selaku ketua panitia mengatakan, lewat karya mujizat di Lourdes itulah paroki kami berkesempatan memberi pelayanan orang sakit dan membuka poli kesehatan seperti mata, anak, jantung, ditambah bedah kandungan serta donor darah.
“Latar belakang penampakan itulah menjadi proses kegiatan kami selaku panitia dan harapan kami menjadi berkat bagi sesama,” pungkasnya.
Sebelumnya, pada Senin (10/2/2014) malam kemarin, diadakan ibadah penyambutan perarakan Patung Bunda Maria dari Paroki Santo Joseph Kleak sampai di Paroki Hati Kudus Yesus Karombasan dan disambut Pastor Paroki Sonny Wengkang dan juga Ketua Dewan Pastoral Paroki Hati Kudus Yesus Karombasan.
Ketika perarakan dilaksanakan terlebih dahulu diawali penyerahan dari WKRI St Joseph Kleak dan selanjutnya dipindahkan ke WKRI Paroki Hati Kudus Yesus Karombasan dan diarak masuk ke dalam gereja.
Turut mendampingi penyambutan tersebut, Ketua Kevikepan Manado Pastor Wens Mawitjere dan pastor-pastor dari paroki lainnya dan selanjutnya melakukan ibadah di dalam gereja. (leriandokambey)