Manado – Siang bolong, lampu hias depan kantor wali kota Manado dan di lapangan Sparta Tikala, dibiarkan terang benderang, Rabu (19/7/2017). Entah lupa atau dilupakan.
Mubasir. Di saat Perusahaan Listrik Negara (PLN) sedang gencar mengampanyekan hemat energi tapi justru pemborosan dilakukan pemerintah daerah.
Terpantau BeritaManado.com, sekitar ratusan bola lampu tetap menyala pada siang hari, entah berapa daya listrik yang habis terpakai. Mestinya pihak terkait lebih memperhatikan sarana prasarana milik pemerintah.
Kwindi Kaesang, mahasiswa warga Manado saat di jumpai di lapangan kota menyayangkan pemborosan listrik yang dilakukan Pemkot Manado
“Mestinya petugas mematikan lampu, sayangkan saat siang hari lampu tetap dibiarkan menyala, ini pemborosan dan tidak sesuai dengan semangat penghematan energi,” tegas Kwindi Kaesang. (Yohanes Tumengkol)