Bitung – Ratusan calon jemaah haji Kota Bitung tinggal menunggu jadwal pemberangkatan menuju Mekkah Arab Saudi.
Menurut Penyusun Dokumen Haji Kementerian Agama Kota Bitung, Saridjang, ada 136 calon haji dari Kota Bitung yang sudah siap diberangkatkan tanggal 12 Agustus nanti.
“Tanggal 12 mereka dilepas menuju Asrama Haji di Manado dan tanggal 13 menuju Balikpapan menunggu diberangkatkan ke Jadah tanggal 14,” kata Saridjang, Selasa (01/08/2017).
Ia menjelaskan, ratusan calon jamaah haji Kota Bitung kebanyakan berprofesi sebagai pedagang yang sudah masuk daftar tunggu selama lima tahun.
“Selain pedagang ada juga beberapa PNS seperti salah satu lurah di Aertembaga, juga ada mahasiswa,” katanya.
Ditanya soal usia, ia mengatakan, yang paling tua berusia 89 tahun yakni Hapsa Sondakh dari Pulau Lembeh dan yang paling muda usia 21 tahun atas nama Nurmadinah Arsyad berprofesi sebagai mahasiswa.
Sementara itu, Kepala Kementerian Agama Kota Bitung, Ulyas Taha mengatakan, 136 calon jamaah haji yang akan diberangkatkan rata-rata mendaftar tahun 2011 dan 2012.
“Acara pelepasan tanggal 12 nanti akan digelar di Masjid Ribhatul Qulub yang rencananya dihadiri Walikota Bitung sekaligus memberikan uang tali kasih kepada tiap calon jamaah haji,” kata Ulyas.
Ratusan calon jemaah haji Kota Bitung kata Ulyas masuk kloter 12 untuk diberangkatkan dari emnarkasi Balikpapan bersama calon haji lainnya.
“Harapan saya, ratusan calon jemaah haji dari Kota Bitung menjaga kesehatan agar bisa menunaikan ibadah haji dengan baik,” katanya.(abinenobm)