Bolmong – Calon Legislatif (Caleg) Partai Golkar untuk Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulut Dapil Bolmong Raya, Raski Mokodompit dan Caleg DPRD Kabupaten Bolmong Dapil Bolaang, Bolaang Timur dan Poigar, Jenesya Mokodompit terus menunjukkan konsistensinya.
Hal ini dibuktikan dengan silaturahmi bersama warga masyarakat di Desa Langagon Kecamatan Bolaang, Bolmong Minggu (17/3/2014) pukul 20.00 Wita.
Ratusan warga yang menyambut Raski dan Jenesya terus berdatangan meskipun cuaca pada saat itu sempat turun hujan. Dalam sambutannya Raski mengatakan bahwa pada periode pertamanya sebagai legislator, begitu banyak pelajaran yang didapatkannya sebagai anggota DPRD yang termuda.
“Bergaul dengan politisi senior di lembaga politik tingkat Provinsi mengantarkan saya sebagai Ketua Komisi IV. Insyaallah diakhir periode ini, saya bisa menyelesaikan tugas sebagai legislator dengan baik dan tidak membuat malu keluarga dengan melakukan tindakan korupsi,” kata Raski.
Pada kesempatan itu pula Raski memohon doa dan dukungan dari masyarakat untuk pencalonannya kembali pada tanggal 9 April mendatang.
Diketahui bahwa Raski dan Jenesya adalah anak dari mantan Walikota Kotamobagu, Djelantik Mokodompit. Dan saat ini sama-sama dipercayai Partai Golkar dengan nomor urut 2.(harismongilong)