Manado, BeritaManado.com — Rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke-13 Partai Gerindra terus digelar.
Setelah sebelumnya digelar baksos dan pemberian bantuan bagi korban banjir dan longsor di Manado, Kamis (4/2/2021) hari ini, DPD Gerindra Sulut melaksanakan kegiatan Penanaman bibit pohon kelapa dan penyerahan bantuan bibit kepada perwakilan Kelompok Tani di Desa Pinilih, Kecamatan Dimembe, Kabupaten Minut.
Kegiatan dihadiri oleh Sekretaris DPD Drs Ferdinand Mewengkang MM serta para Ketua-ketua DPC, Anggota DPRD dan Kader Gerindra se-Sulut.
Ketua DPD Gerindra Sulut Melki Suawah SP MM dalam sambutannya menyampaikan bahwa tema HUT yaitu ‘Perkuat Diri Membangun Negeri’.
“Kegiatan hari ini adalah wujud nyata perhatian Partai Gerindra terhadap sektor pertanian di tanah nyiur melambai, karena Pohon Kelapa punya nilai historis dan ekonomis yang luar biasa dengan masyarakat Sulut, bahkan menjadi simbol dan lambang daerah,” kata Melki Suawah.
Ditambahkannya, usia rata-rata pohon kelapa di Sulut berkisar 40-60 tahun.
“Sehingga, sangat penting untuk melakukan peremajaan agar supaya ‘Pohon Kehidupan’ ini tetap lestari dan memberi manfaat hingga anak cucu kita,” tegasnya.
Partai Gerindra Sulut sendiri, kunci Suawah, komit akan mengawal program tersebut dan di tahun ini akan membagikan 13-15 ribu bibit kelapa tersebar di Sulut.
“Dan ini pun sesuai arahan pimpinan tertinggi Partai Gerindra yaitu Prabowo Subianto, agar pengurus dan kader Gerindra berbuat nyata di tengah masyarakat,” tutupnya.
(**/AnggawiryaMega)