Bitung – Wali Kota Bitung, Max Lomban menyambut atlit pencak silat peraih medali emas di Asian Games 2018, Abdul Malik, Selasa (04/09/2018).
Atlit asal Kota Bitung itu disambut Wali kota bersama jajarannya di loby Kantor Wali Kota Bitung setelah dejemput keluarga, kerabat dan masyarakat dan Pemkot Bitung di Batas Kota.
Wali kota menyampaikan terima kasih kepada Abdul Malik yang telah membawa dan mengharumkan nama Indonesia khususnya Kota Bitung dalam Asian Games 2018.
“Karena baru kali ini dalam sejarah, atlit Kota Bitung bisa meraih medali emas dalam ajang Asian Games dan saya mengapresiasi kepada pelatih yang sudah mendidik Abdul,” katanya.
Ia juga mengaku bangga atas pencapaian itu dan berharap dengan adanya 14 perguruan dibawah kepengurusan Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Bitung dibawah kepemimpinan Lukman Lamato bisa melahirkan lagi Abul Malik yang baru.
“Atas nama Pemkot Bitung kami memberikan penghargaan walaupun memang tidak seberapa dengan yang telah diberikan oleh Pak Presiden Joko Widodo,” katanya.
Atas prestasi Abdul bersama pelatih itu, kata Wali kota, Pemkot telah mengSKkan agar kuliah dan wisudanya Abdul di Universitas Negeri Manado (Unima) jurusan olah raga akan dibiayai oleh Pemkot Bitung.
Selain itu, Wali kota bersama Sekretaris Daerah Kota Bitung, Audy Pangemanan dan Ketua TP PKK Kota Bitung, Ny Khouni Lomban Rawung menyerahkan secara simbolis uang senilai Rp100 juta dan Rp10 juta kepada kelima pelatih dan realisasinya akan diserahkan di acara puncak Festival Pesona Selat Lembeh 2018 dalam bentuk buku tabungan beserta bonusnya.
(abinenobm)