
Manado, BeritaManado.com — Putra-putri Sulawesi Utara (Sulut) siap mengharumkan nama Indonesia di Sea Games Kamboja.
Wakil Gubernur Sulut Steven Kandouw berharap dukungan dan doa dari warga nyiur melambai.
Menurut Steven Kandouw, tujuh putra dan putri daerah Sulut bakal bertanding pada pesta olahraga Asia Tenggara tersebut.
“Mari support agar mereka bisa memberikan penampilan serta prestasi yang terbaik bagi tanah air,” harap Steven yang juga Ketua KONI Sulut.
Berikut putra-putri Sulut yang akan berlaga di Sea Games Kamboja.
- Zachariah Sumanti (Bulutangkis)
- Farrand Papendang (Tinju)
- Marck Steward Rahasia (Kick Boxing)
- Mario Harley Alibasa (Soft Tenis)
- Sharon Cornelia Watupongoh (Soft Tenis)
- Nicky Fernando Pontonuwu (eSport)
- Juventino Ryan Jeremy Rolos (eSport)
(Alfrits Semen)