BOLTIM, BeritaManado.com – Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesamas) Kotabunan, Kabupaten Bolaang Mongondow timur (Boltim) saat ini terakreditasi utama, kedua di Sulawesi Utara (Sulut).
Selain Puskesmas Kotabunan, Puskesmas Wori terakreditasi utama.
Kepala Dinas Kesehatan Boltim, Eko Marsidi mengatakan, Puskesmas Kotabunan adalah puskesmas kedua yang menerima predikat terakreditasi utama se-sulut dari 194 Puskesmas.
“Hasil akreditasi untuk puskesmas kotabunan terakreditasi utama baru dua di Sulut, Puskesmas Wori dan Puskesmas Kotabunan,” ujar Eko Marsidi, Senin (18/11/2019).
Lanjut Eko, Pada tahun 2019 di kabupaten Boltim dilaksanakan akreditasi untuk tiga Puskemas.
“Puskesmas Buyat sudah diakreditasi namun belum keluar hasilnya, sedangkan Puskesmas Mooat dan Modayag menunggu jadwal akreditasi,” kata Eko Marsidi.
Selain Puskesmas Kotabunan, Puskesmas Modayag juga di reakreditasi, namun masih menunggu jadwal reakreditasi tanggal 20 November sampai 23 November 2019.
Sedangkan puskesmas Nuangan sudah di akreditasi tahun 2017 dengan hasil terakreditasi dasar. Puskesmas Tutuyan sudah di akreditasi tahun 2018 dengan hasil terakreditasi Madya.
“Hanya Puskesmas Motongkad belum di akreditasi, Insya Allah tahun 2020,” pungkas Eko Marsidi. (wan)