Tondano – Isu pergantian kepemimpinan di tingkat kecamatan bakal segera terwujud. Seakan sudah merasa bakal terdepak dari jabatan sebagai kepala kecamatan, sejumlah camat kini sedang dilanda harap – harap cemas (H2C).
Namun demikian, yang namanya tidak ada pemberitahuan resmi terlebih dahulu, sejumlah pejabat sekelas camat hari ini tetap bertugas sebagaimana biasa meski nampaknya lebih banyak energi terkuras hanya karena memikirkan jabatannya. Diluar dari itu semua, momen H2C ini masih menyisahkan kebanggaan.
Tanpa bermaksud melecehkan jabatan seorang camat, saat ini adalah era baru dari sebuah loyalitas. Jika dahulu loyalitas berkiblat pada pemerintahan sebelumnya, maka pada saat ini kenyataannya akan lain.
“Selaku bawahan, kami tetap harus menunjukkan loyalitas kepada atasan. Namun ada saat – saat tertentu loyalitas harus berhadapan dengan sebuah konsekuensi. Jika masih ada kesempatan tentu loyalitas yang sama akan diberikan kepada siapa yang memimpin,” kata Veky Rombot, Camat Langowan Selatan.(ang)