Wakil Bupati Drs Sonny F Tandayu
TOMPASOBARU—Dari acara ibadah Natal pohon terang Rukun Keluarga Tompasobaru Jakarta, Kamis (29/12) di Desa Tompasobaru Satu Kecamatan Tompasobaru boleh dibilang ada kekecewaan. Pasalnya, sekitar ratusan pengurus dan anggota Rukun Keluarga Tompasobaru Jakarta yang pulang kampung hanya untuk melihat keluarga dan family di Tompasobaru. Tetapi, dalam acara tersebut tak dihadiri pemerintah. Padahal, pihak panitia maupun pengurus telah mengundangnya.
Ketua Umum Rukun Keluarga Tompasobaru Jakarta Brurtje Maramis, SH MH ketika dihubungi melalui telepon selularnya membenarkan hal diatas. ‘’Itu benar, sebab panitia dan pimpinan telah mengundang Bupati Tetty Paruntu dan Camat Tompasobaru untuk hadir di acara diatas. Namun demikian, penyesalan paling dalam karena ternyata bupati Tetty Paruntu tak hadir,’’ ujar Maramis.
Menurut Maramis, bahwa pihaknya datang ke Tompasobaru tak lain untuk bertemu dengan keluarga serta membawa bantuan diakonia kepada keluarga miskin.
‘’Nah, kedatangan kami pun mendapat apluas ribuan warga Tompasobaru. Padahal, pemerintah justru yang tak mau menghadiri dalam acara ini. Belum ada informasi soal ketidakhadirnya bupati Tetty Paruntu di acara pulkam Rukum Keluarga Tompasobaru Jakarta di Tompasobaru,’’ kata pengacara kondang di Jakarta ini.
Sementara itu, Wakil Bupati Drs Sonny Frans Tandayu mengutip pernyataan pengurus Rukun Keluarga Tompasobaru Jakarta. ‘’Ya, saya diundang sebagai wakil bupati. Tetapi, kehadiran saya juga karena sebagai warga Tompasobaru. Mereka sebetulnya sangat ingin kehadiran bupati Tetty Paruntu. Tetapi ternyata acaranya menjadi pudar karena tak ada informasi pasti ketidakhadiran ibu. Namun demikian, saya pun langsung menyampaikan ketidakhadiran ibu karena masih ada acara lebih penting yang tak bisa ditinggalkan. Atas nama bupati, saya mohon maaf kepada warga Tompasobaru,’’ ungkap wabup Tandayu. (ape)