Tahuna — Belajar dari pengalaman tahun lalu, di mana relatif banyak pengerjaan proyek tidak selesai tepat waktu, Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sangihe melakukan banyak pembenahan kinerja. Salah satunya sistem administrasi.
“Belajar dari pengalaman tahun lalu maka pelaksanaan tender tahun ini dipercepat dan ditargetkan bulan Maret proses tender sudah rampung,” kata Kepala Dinas PU Sangihe Demostenes Palit SE.
“Berbagai kegiatan lainnya yang berkaitan dengan administrasi proyek, juga rampung pada Maret, hingga untuk realisasi proyek tidak perlu lagi molor hingga mendekati akhir tahun,” tambahnya.
Untuk kepentingan pembangunan infrastruktur, pemerintah daerah telah mengalokasikan sekitar Rp 43,5 miliar bersumber dari DAK Rp 33 miliar serta DAU Rp 8 miliar lebih.
Dari total Rp 43,5 miliar tersebut , nantinya paket kegiatan akan tersebar pada 15 kecamatan, dengan kegiatan di antaranya jalan, jembatan, irigasi, air bersih serta sanitasi. (gun takalawangeng)