Tomohon – Guna meringankan beban para korban banjir, Dinas Pekerjaan Umum (PU) dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) menyerahkan sejumlah bantuan di Kelurahan Tara-tara III Kecamatan Tomohon, Jumat (17/01/2014).
Kepala Dinas PU Joice Taroreh ST MSi dan Kepala BPBD Drs Robby Kalangi SH MM mengungkapkan bantuan ini diserahkan kepada enam keluarga berupa 10 kasur dan 20 selimut. ‘’Muda-mudahan dengan bantuan ini bisa meringankan beban para korban yang mengalami musibah,” ujar Taroreh didampingi Kalangi.