Manado – Penyerahan Asuransi kecelakaan diri kepada penumpang pesawat udara di area Bandara dilaksanakan di Ruang Rapat Toar Kantor Administrasi PT. Angkasa Pura I Cabang Bandara Sam Ratulangi Manado, Kamis (23/1).
Hadir dalam penyerahan tersebut Jajaran Manajemen PT. Angkasa Pura I, Kacab Jasa Raharja serta Anak dan Istri korban alm. Herry Kalalo.
Pemberian santunan ini didasari karena adanya kematian penumpang pesawat udara Batik Air ID 6276 tujuan Ujung Pandang- Palu a.n Herry Kalalo, jenis kelamin laki-laki, usia 64 tahun alamat : Kelurahan Lansot Lk. VII Kecamatan Tomohon Kota Tomohon pada (9/1) pukul. 06.00 wita di RS. TNI- AU. Penyebab kematian menurut petugas medis Karena sakit yang diderita korban.
General Manager PT. Angkasa Pura I Bandara Sam Ratulangi Manado Nugroho Jati saat memberikan sambutan mengatakan ungkapan duka cita nama Manajemen dan sedalam-dalamnya atas meninggalnya alm. Herry Kalalo.
“Pemberian santunan ini merupakan salah satu bentuk kewajiban kami kepada pengguna jasa Bandara yang telah memiliki tiket dengan melakukan perlindungan asuransi sejak dia masuk kekawasan bandara (Toll In) sampai dengan dia memasuki pesawat udara,” ungkap Jati.
Dirinya juga menambahkan harapannya semoga santunan yang diberikan dapat dimanfaatkan pihak keluarga sebaik-baiknya.
“Asuransi perlindungan diri kepada pengguna jasa Bandara dikerja samakan dengan Jasa Raharja karena selama ini kami melihat Jasa Raharja cukup On Time dengan proses administrasi yang cepat dan singkat untuk pemberian santunan,” sambungnya.
Sementara itu, Eka Agus Siswanto selaku Kacab Jasa Raharja berterima kasih kepada PT. Angkasa Pura I yang mempercayakan Asuransi perlindungan ini kepada Jasa Raharja. Selanjutnya Jasa Raharja akan memberikan santunan asuransinya sebesar lima belas Juta Rupiah melalui rekening yang diberikan pihak keluarga.
Reita Kalalo selaku anak dari alm. Herry Kalalo dan sebagai perwakilan keluarga saat menerima santunan mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya kepada GM dan jajaran PT. Angkasa Pura I Bandara Sam Ratulangi yang sangat sigap memberikan bantuan dan pertolongan saat almarhum ayahnya mengalami ganguan kesehatan saat berada di Bandara Sam Ratulangi. (***/rds)