Manado – Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) ternyata juga membuat Tabulasi Data Nasional PILPRES 2014. Tabulasi data nasional yang dibuat menurut informasi pada laman http://data-pilpres.umm.ac.id/ didasarkan dari data riil yang ada di website KPU http://pilpres2014.kpu.go.id
Saat BeritaManado.com mengunjungi pada 20 Juli 2014 pukul 14:26:48 WIB, suara yang masuk: Prabowo – Hatta
47,73 % atau 58.821.914 Suara dan Jokowi – Jusuf Kalla 52,27 % atau 64.415.322 Suara.
“Lembaga Informasi dan Komunikasi (Infokom) Universitas Muhamamdiyah Malang hanya “memanen” data yang di-publish di website KPU, kemudian menyederhanakan tabel dan tampilan agar dapat dilihat dengan mudah oleh masyarakat. Data ini akan melakukan update setiap 1 menit. Semoga bermanfaat,” demikian penjelasan pada halaman web yang dikelola Lembaga Informasi dan Komunikasi (Infokom) Universitas Muhamamdiyah Malang.