Manado – Pengurus Pusat (PP) GMKI periode 2010-2012 yang dikomandani oleh Jhony Rahmat mengakhiri masa periodenya dengan manis. Bahkan saat kata-kata terakhir PP sempat menguras air mata dari seluruh Badan Pengurus Cabang (BPC) Se-Indonesia.
Menariknya menyambut didemisionernya PP GMKI tersebut Wilayah XV GMKI menjemputnya dengan tarian khas Maluku Utara (Malut) yakni tarian cakalele.
Tarian tersebut mengandung nilai filosofi untuk menurunkan atau menjemput panglima atau kapita yakni Ketua Umum Jhony Rahmat yang telah mempin GMKI selama periode berjalan ini.
Sekedar diinformasikan bahwa Jhony Rahmat sendiri berasal dari wilayah XV GMKI tepatnya Badan pengurus cabang (BPC) Tobelo. (jkf)