Amurang – Organisasi adat Milisi Waraney Minahasa Selatan dibawah komando Sonny Sariowan berharap pemerintah yang ada di setiap desa, terlebih ditingkat kelurahan yang ada dipusat kota Amurang diharapkan, memfungsikan kembali Poskamling dan Tamu Wajib Lapor 1X24 Jam.
Hal ini sangat penting, apalagi sekarang Indonesia dikabarkan menjadi target penyebaran ISIS. Olehnya, harus ada langka antisipasi terhadap tamu yang datang melalui poskamling dan tamu wajib lapor.
“Ya, sangat penting difungsikan kembali, selain menjaga keamanan yang ada di desa dan kelurahan, juga penting mengantisipasi tamu yang sengaja mengancam ketentraman yang ada di daerah,” jelas Sariowan, kepada beritamanado.com
Lanjut dia, mubazir jika bangunan berupa poskamling yang sudah ada sejak lama. Tapi tidak difungsikan. Ini perlu keseriusan hukum tua dan lurah setempat untuk menggerakan kembali, imbuh Sariowan, belum lama ini. (sanlylendongan)