Ratahan – Pemandangan menarik terlihat disela-sela pelaksanaan kegiatan Musyawarah Pembangunan (Musrembang) tingkat Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), Kamis (07/3).
Keceriahan begitu terpancar diwajah bupati Mitra Telly Tjanggulung saat memimpin yel-yel ‘popolulu’ disertai iringan musik dan lagu topi saya bulat yang diperagakan seluruh peserta Musrembang mulai dari kepala SKPD, camat, pemerintah desa dan kelurahan se-Mitra.
Jajaran pejabat dan pegawai serta tokoh masyarakat yang hadir begitu bersemangat memperagakan gerakan demi gerakan popolu. Satu persatu pejabat mulai dari Kasat Pol-PP, Kadisparbud, Kepala BPMPD dipanggil bupati maju kedepan memperagakannya.
Diketahui, slogan popolu yang dicetuskan T2 ini memiliki arti kebulatan, tekad dan sebuah kekuatan yang nantinya akan dipakai saat kampanye nanti.(dul)