
Manado – Bersama dengan Bursa Efek Indonesia (BEI) Manado, Sabtu (25/01/2014), Palang Merah Indonesia (PMI) Sulut menyalurkan bantuan di empat titik lokasi bencana. Bantuan diberikan dalam bentuk hygiene kit, sembako dan selimut. Bantuan diberikan kepada sekitar 300 KK penerima.
Kepala kantor BEI Manado Noviandri Candra mengatakan bila pihaknya ikut peduli terhadap bencana banjir yg menimpa warga kota Manado. Sebagian bantuan harus didistribusikn lewat perahu karet terutama kawasan yang masih sulit diakses seperti daerah Dendengan Dalam dan kampung merdeka.
Noviandri berterimakasih kepada pihak PMI Sulut yang memberikan mereka kemudahan untuk mendistribusikan berbagai bantuan terutama pada pasca bencana. Atas kepercayaan yang diberikan BEI Manado kepada PMI, humas PMI Sulut Reiner Ointoe menyampaikan terima kasih.
Terima kasih kepada BEI Manado yang mempercayakan kepada PMI Sulut untuk bersama-sama menyalurkan bantuan. PMI Sulut tentu akan selalu bentindak profesional dalam menyalurkannya – Reiner Ointoe, Humas PMI Sulut