
Bitung – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bitung menyatakan telah mengusulkan anggaran Pemilihan Walikota (Pilwako) dalam APBD 2015. Besaran anggaran yang diusulkan untuk Pilwako Kota Bitung bulan Desember 2014 nanti menurut Sekretaris KPU Kota Bitung, Rylo Panai sebesar Rp21 miliar.
“Usulan anggaran Pilwako itu sudah kita antisipasi untuk dua putaran, sehingga angka yang diusulkan sebesar Rp21 miliar,” kata Panai, Selasa (23/9/2014).
Panai mengatakan, anggaran Pilwako sudah diusulkan karena persiapan tahapan Pilwako sudah dimulai sejak awal tahun 2015. Dimana tahapan akan dimulai pada bulan Juni mendatang dan persiapannya sekitar bulan Mei 2015.
“Anggaran itu akan dislaurkan melalui beberapa pembiayaan kegiatan termasuk pembentukan badan penyelenggara lainnya,” katanya.
Pun demikian, Panai mengatakan jumlah usulan yang diajukan tergolong besar sehingga tidak menutup kemungkinan jumlanya akan dikurangi karena disesuaikan dengan kemampuan keungan daerah.(abinenobm)