Airmadidi—Politikus yang juga Ketua Fraksi Partai Golkar (PG) Dewan Kabupaten (Dekab) Minahasa Utara (Minut) Edwin Nelwan, Senin (25/5/2015) resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon (Balon) Wakil Bupati (Wabup) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Minut 2015.
Kedatangan Nelwan di Kantor DPD Golkar Sulut, turut didampingi istri tercinta serta keluarga, juga hampir seluruh pimpinan DPC Golkar Minut.
Kepada wartawan, Sekretaris Komisi B yang dikenal vokal itu, menjelaskan keinginannya untuk maju di Pilkada karena ingin membangun serta mempercepat kesejahteraan rakyat. “Jika ingin daerah ini maju, top eksekutifnya harus punya kepedulian terhadap rakyat sehingga dia mau memberikan yang terbaik bagi rakyatnya,” ujar Nelwan yang ditemui usai mendaftar.
Sebagai legislator, Nelwan mengaku punya keterbatasan untuk mengambil kebijakan strategis. “Kalau menjadi Wakil Bupati, setidaknya saya bisa menyampaikan langsung kepada Bupati mana yang baik bagi masyarakat dan pemerintah,” pungkasnya.(Finda Muhtar)