Manado – Sepekan lagi, para calon Wali Kota dan Wakil Wali yang telah mengantongi SK dari partai politik peserta Pilkada akan mendaftarkan diri di KPU.
Meski belum mengantongi SK dari PDIP, siapa yang akan diutus partai berambang kepala banteng moncong putih mulai tercium publik.
Pasalnya, nama Hanny Joost Pajouw (HJP) terus saja disebut-sebut oleh kader PDIP sebagai calon yang akan diusung PDIP.
Selain HJP, 2 nama calon Wakil Wali Kota yang akan mendapingi HJP pada Pilkada 9 Desember mulai ramai diperbincangkan kader internal PDIP sendiri.
Tonny Rawung yang akrab disapa Tora, bendahara DPC PDIP Kota Manado ini masuk bidikan DPP PDIP dengan dibuktikan diundangnya Tora dalam fit and proper tes (FPT) di Jakarta beberapa waktu lalu.
“Benar saya juga diundang oleh DPP untuk mempertanyakan kesiapan saya jika ditugaskan partai. Tentu sebagai kader, saya sangat siap,” kata Tora.
Sementara itu, Roy Roring yang berlatarbelakangkan birokrat senior ini pun disebut-sebut akan mendampingi HJP untuk memenangkan Pilkada Manado.
“Peluang besar yang akan di SK-kan partai yakni pak Roy. HJP-Roring sudah hampir pasti akan dipasangkan. Tinggal kita lihat saja, kalau informasi dari pusat itu memang benar,” kata petinggi PDIP yang enggan namanya dipublis itu. (leriandokambey)