
TOMOHON, beritamanado.com – Sekretaris Daerah Kota Tomohon Ir Harold Lolowang MSc menghadiri rapat koordinasi persiapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak tahun 2020 dan percepatan penanganan COVID-19 di Sulawesi Utara, Kamis (08/09/2020).
Pjs Gubernur Sulawesi Utara Dr Agus Fatoni MSi saat memimpin rakor yang dihadiri para kepala daerah mmenyampaikan beberapa poin yakni pilkada akan dilaksanakan pada 9 Desember 2020 maka pemerintah kabupaten atau kota penyelenggara pilkada harus menjalin kerjasama yang hormonis dan selaras untuk terwujudnya pilkada yang luber, jurdil serta aman dari COVID-19.
Sementara Lolowang mengungkapkan, kampanye melalui media massa, media cetak dan media elektronik wajib mematuhi pengendalian COVID-19 (PKPU Nomor 6 Tahun 2020 Pasal 57-64) dan terkait debat publik disarankan topik yang mengemuka antara lain mengenai penanganan COVID-19 dan dampak sosial.
“Kedua menyangkut netralitas dimana kami mengajak dan menjamin ASN untuk tetap menjaga netralitas. Selanjutnya berkaitan dengan penanganann COVID-19, kepada warga masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan serta dibarengi dengan penerapan peraturan Gubernur Sulawesi Utara Nomor 60 Tahun 2020 terkait peningkataan disiplin dan penegakkan hukum protokol kesehatan,” tuturnya.
(ReckyPelealu)