Max Lomban
Bitung – Diam-diam sejumlah kalangan mulai melakukan survei beberapa figur yang dianggap layak untuk maju dalam Pilkada Kota Bitung akhir Desember 2015.
Dan menariknya, dari sejumlah nama yang disurvei, nama Max Lomban yang paling teratas dari beberapa calon yang dianggap layak untuk menggantikan Hanny Sondakh sebagai Walikota Bitung.
“Beberapa waktu lalu, kami melakukan survei internal untuk figur calon walikota Bitung. Dan hasilnya, nama Max Lomban yang paling teratas dibandingkan dengan figur lain,” kata Moktar Parapaga, Senin (20/2/2015).
Parapaga menyatakan, survei itu dilakukan di delapan kecamatan Kota Bitung dan hasilnya sangat mengejutkan. Karena sampel lebih banyak memilik sosok Max Lomban sebagai calon paling layak memimpin Kota Bitung kedepannya.
“Nantinya kami akan kembali melakukan survei dengan menggunakan jasa Indo Barometer dan Unima agar hasilnya lebih akurat,” katanya.
Selain melakukan survei calon walikota untuk Kota Bitung, kader PKPI Kota Bitung ini juga mengaku melakukan survei untuk calon gubernur Sulut yang memposisikan Olly Dondokambey teratas dan Hanny Sondakh di posisi kedua.(abinenobm)