Motoling—Desa Picuan dan Picuan Satu Kecamatan Motoling Timur belum aman dari peristiwa, Jumat (20/4) dini hari. Setelah 10 unit mobil pribadi, milik Polres Minsel, Kejari Amurang dan lainnya hancur. Juga semua peralatan yang ada ikut dijarah. Dan, Selasa (25/4) tengah malam rumah milik Vecky Rumondor dirusak.
Dari informasi yang dirangkum beritamanado.com, perusakan rumah milik Vecky Rumondor, yang adalah tokoh masyarakat Picuan Raya dilempari dengan batu. Akibatnya, rumah tinggal tersebut baik kaca maupun lainnya rusak.
Lebih parah lagi, kejadian terjadi tengah malam. Saat keluarga sudah terlelap tidur. Sayangnya, petugas Polres Minsel yang katanya berjaga-jaga disana tak ikut mengamankan lokasi perusakan rumah.
‘’Kaget memang, bayangkan sedang tidur. Tahu-tahu, lemparan batu bertubi-tubi datang. Tamu tak diundang tersebut datang tanpa sebab. Akibatnya, kaca ikut pecah, atap seng bocor dan kursi tamu rusak. Memang tak ada petugas disana,’’ ujar sumber keluarga saat menghubungi media ini tapi meminta namanya tak ditulis.
“Padahal, kami sangat berharap ada pengamanan dari pihak aparat. Sebab, paling tidak kami masih trauma dengan kejadian Jumat dini hari lalu. Walau demikian, sewaktu kejadian hanya kendaraan yang rusak. Tetapi, sekarang mulai rumah yang rusak.”
Kapolres Minsel AKBP Sumitro, SH melalui Kasat Reskrim AKP Yana Supriatna menyebut petugas ada. ‘’Dan Polsek Motoling yang turun. Pastinya, lokasi Picuan aman,’’ kata Supriatna. (and)