Langowan – Empat desa di Kecamatan Langowan Timur telah berhasil melaksanakan pesta demokrasi Pemilihan Hukum Tua dengan aman dan lancar.
Camat Langowan Timur Ir Sisca Maseo MAP berpesan kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga kerukunan dan persaudaraan serta tidak menodai kemuliaan Tuhan.
Kepada BeritaManado.com, Kamis (28/7/2016), Camat Sisca Maseo mengatakan bahwa dari hasil peninjauan lapangan di Desa Wolaang, Waleure, Amongena Tiga dan Sumarayar, menurut Camat Sisca Maseo seluruh proses pemungutan suara hingga pengumuman pemenang telah berjalan dengan baik sesuai aturan yang ada. Protes-protes yang terjadi itu biasa dalam berdemokrasi.
“Sesuai akta integritas yang sudah ditandatangani oleh semua calon untuk menerima hasil Pilhut semua telah dipatuhi dan tidak ada protes yang berlebihan terhadap pelaksanaan Pilhut di empat desa tersebut. Pesta demokrasi usai, sekarang saatnya kita semua bergandengant angan membangun desa secara bersama-sama,” katanya. (frangkiwullur)