Bitung – Wali Kota Bitung, Max Lomban mengaku bangga dan haru, atlit Pencak Silat asal Kota Bitung, Abdul Malik lolos ke babak finas Asian Games 2018, Minggu (26/08/2018).
Abdul lolos ke final setelah mengalahkan pesilat Bo Thammavongsa asal Laos di kelas B 50 – 55 kilogram pria yang diselenggarakan di Padepokan Pencak Silat Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta Timur.
“Ini suatu kebanggaan bagi kita karena lewat Pencak Silat, Abdul Malik mengharumkan nama Kota Bitung, Sulut dan Indonesia di kancah Asian Games 2018,” kata Wali kota.
Wali kota berharap, semua warga Kota Bitung mendukung dalam doa perjuangan Abdul Malik dalam final nanti agar bisa menyumbangkan mendali untuk Indonesia.
“Mari kita dukung dalam doa, semoga Abdul Malik bisa tampil gemilang dan menyumbang medali untuk Indonesia,” katanya.
Sesuai informasi, di babak final, Rabu (29/08/2018), Abdul Malik akan bertemu dengan pesilat dari Malaysia di Padepokan Pencak Silat TMII Jakarta.
(abinenobm)