Sitaro, BeritaManado.com — Salah satu sasaran fisik dalam kegiatan Opster Kodim 1301/Sangihe Tahun Anggaran (TA) 2020, selain Rehab 18 Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yakni perintisan jalan sepanjang 846 meter dan lebar 10 meter yang berada di desa Balirangen Kecamatan Siau Timur, Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) sudah mencapai 64% atau sekitar 545 meter.
Saat ini perintisan jalan dengan menggunakan alat berat Exavator masih terus berlangsung.
Rabu, (29/04/2020).
Komandan Kodim 1301/Sangihe, Letnan Kolonel (Letkol) Inf Rachmat Christanto SIP selaku Dansub Satgas Opster, terus memantau perkembangan perintisan jalan tersebut.
Pagi hari tadi, Dandim di dampingi oleh Perwira Penghubung (Pabung) Kapten Inf M Takumangsang meninjau lokasi perintisan jalan dengan menggunakan kendaraan roda dua dan harus berjalan kaki untuk sampai ke lokasi.
“Peninjauan yang kita lakukan ini guna mengecek sejauh mana pencapaian hasil perintisan jalan dengan menggunakan alat berat yang berada di Desa Balirangen ini.
Saat ini sudah mencapai 64 persen, semoga semua program Opster dapat selesai tepat waktu dan dapat bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Dandim Christanto
Lebih lanjut dikatakannya, kini masyarakat di sekitar lokasi bisa merasakan manfaat terbangunnya jalan baru yang di rintis oleh Satgas Opster Kodim 1301/Sangihe yang bekerjasama dengan pemerintah Kabupaten Sitaro dan didukung sepenuhnya oleh warga setempat.
” Pembuatan jalan baru yang dirintis melalui kegiatan opster ini mudah-mudahan bisa segera selesai menjelang pelaksanaan Opster berakhir,” imbuhnya
(Erick Sahabat)