Amurang, BeritaManado – Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-52 di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) diawali dengan menyanyikan lagu “Indonesia Raya” yang dipusatkan di Aula Waleta Pemkab Minsel pada Rabu (30/11/2016).
Dalam sambutan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Minsel, dr. Ternie Paruntu menyampaikan berbagai kegiatan yang dilakukan Dinkes Minsel dalam memperingati HKN tahun 2016 ini. Dan juga turut disampaikan sejumlah prestasi yang berhasil diraih Dinkes Minsel dalam perayaan HKN tingkat Propinsi Sulawesi Utara (Sulut).
Kegiatan ini dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Minsel, Drs. Danny Rindengan, MSi. Dalam sambutan Menteri Kesehatan RI, Prof, DR, DR, Nila Farid Moeloek, SP.M(K) yang dibacakan Danny Rindengan menekankan pada usaha membangun kemandirian masyarakat.
“Indonesia menghadapi masalah kesehatan “Triple Burden” yaitu masih tingginya penyakit infeksi, meningkatnya penyakit tidak menular dan munculnya penyakit-penyakit yang seharusnya sudah teratasi. Perilaku hidup harus diperhatikan yang didukung kualitas lingkungan yang baik,” ujar Danny Rindengan.
Perayaan yang ber-Tema-kan “Masyarakat Hidup Sehat Indonesia Kuat” dengan Sub Tema “Dengan Semangat Hari Kesehatan Nasional ke-52 Kita Budayakan Perilaku Hidup Sehat Menuju Minahasa Selatan Hebat”, dirangkaikan dengan pencanangan gerakan pengendalian rabies dan penyerahan sejumlah penghargaan.
Ini sejumlah penerima penghargaan Tenaga Kesehatan Teladan dalam HKN ke-52 di Minsel :
– dr. Vawensa S. Wowor dari Puskesmas Tompaso Baru, Dokter Teladan
– Melchy W. Tampinongkol, SST,MSi dari Puskesmas Amurang Timur, Nutrisionis Teladan
– Only H. Kadiman, S.Kep, Ns (Puskesmas Suluun), Perawat Teladan
– Dauhabeni J. Momongan, AMKL (Puskesmas Suluun), Sanitarian Teladan
– Deisy Lera (Puskesmas Tatapaan), Pengelola Kefarmasian Teladan
– Eka P.P. Allolayuk (Puskesmas Tatapaan), Bidan Teladan
– Olivia P.M. Ruru, S.Kep (Puskesmas Ongkaw), Petugas Kusta Teladan
– Novel N.F. Ngayow, S.Kep, Ns (Puskesmas Tumpaan), Petugas TB Teladan
– Puskesmas Tumpaan sebagai Puskesmas Teladan
– Desa Lansot Kecamatan Tareran sebagai Juara Lomba Pemanfaatan TOGA.(TamuraWatung)