
Manado, BeritaManado.com — Gubernur Sulut Olly Dondokambey menjadi Inspektur Upacara pada peringatan ke-114 Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) Tahun 2022, Jumat (20/5/2022).
Olly Dondokambey mengajak agar semangat tetap berkobar dan terus bangkit.
“Selama banteng-banteng Indonesia masih mempunyai darah merah yang dapat membikin secarik kain putih menjadi merah dan putih, selama itu kita tidak akan mau menyerah kepada siapa pun,” kata Olly mengutip sambutan Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate.
Harkitnas menjadi momentum bagi bangsa yang besar untuk bersama mengibarkan semangat bangkit dari pandemi Covid-19 yang turut berefek di segala sendi kehidupan.
Peringatan Harkitnas terus memelihara menumbuhkan dan menguatkan semangat gotong-royong kita sebagai landasan dasar dalam melaksanakan pembangunan.
Jajaran Pemprov Sulut, Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw konsen dalam pembangunan di semua lini.
Pesan penting yang disampaikan Olly adalah momentum penanganan nasional Covid-19 yang makin membaik serta Harkitnas sebagai tonggak kebangkitan dari pandemi juga krisis multidimensi yang sedang melanda dunia.
“Dari Indonesia, dunia pulih bersama. Ayo bangkit lebih kuat,” ajak Olly.
Pada kesempatan itu, Olly didampingi Wakil Gubernur Steven Kandouw turut melakukan Pencanangan
Zona integritas Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi dan Bersih Melayani (WBBM), penyerahan SK Kenaikan Pangkat, SK PNS Formasi 2019, CPNS & PPPK Formasi 2021, serta peluncuran core values ASN Pemprov Sulut Berakhlak dan Empoloyer Branding’ Bangga Melayani Bangsa.
Di momentum Harkitnas, Gubernur Olly juga mencetak sejarah baru.
Olly tak segan menjadi dirigen kepada ribuan anak sekolah dan guru di seluruh penjuru Sulut, sehingga menerima penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI).
Olly tercatat dalam kepala daerah pertama yang menjadi dirigen lagu Indonesia Raya secara hybrid di Puncak Hari Pendidikan Nasional 2022 yang dipusatkan di SMAN Guru Lombok, Kalawat, Minahasa Utara.
(Advertorial Kominfo)