
Manado – Persatuan Ibu-ibu Masehi (PERIMA) baru saja merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-70 pada Minggu (12/3/2017) kemarin secara sederhana di KGPM Sidang Hosana Tikala Kumaraka, dirangkaikan dengan pelantikan pengurus DPD PERIMA Sulawesi Utara (Sulut).
Kepada BeritaManado.com, Ketua DPD PERIMA yang baru dilantik Jouna Oroh SH MH mengatakan, memaknai usia baru, pengurus DPD Sulut berkomitmen untuk mewujudkan pelayanan berbasis kasih sekaligus menunjukkan bahwa peran ibu dibutuhkan dalam segala aspek.
“Tentu kami yang baru dilantik ini akan semakin meningkatkan pelayanan karena wanita atau ibu itu pelayanannya di banyak bidang dan dimana-mana peran ibu itu dibutuhkan,” ujar Jouna Oroh.
Lanjutnya, PERIMA Sulut pun memiliki pokok program yang membutuhkan dukungan dukungan seluruh pengurus bahkan pihak-pihak terkait.
“Kedepan program kita mencakup beberapa aspek, diantaranya kerohanian tentunya, pendidikan dan sosial. Tentu butuh dukungan dari banyak pihak, butuh kerjasama agar program kita nanti dapat berjalan sesuai rencana,” kata Jouna didampingi Sekretaris Debby J Pandeirot dan Bendahara Sandra Lapian.
Acara syukur dan pelantikan pun berlangsung unik karena ibadah diiringi oleh musik kolintang dari Sanggar Seni Mandiri. (srisurya)