Bitung – Walikota, Hanny Sondakh ikut menghadiri Rapat Koordinasi Nasional ke-II Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) dan Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI), Sabtu (11/1/2014). Rakor APEKSI dan APKASI ini sendiri digelar di Ball Room Hotel Peninsula Kota Manado.
Menurut Sondakh, materi yang dibahas dalam kegiatan itu ialah bagaimana mempercepat pelaksanaan otonomi daerah dan menciptakan iklim yang kondusif bagi kerjasama antar Pemerintah Daerah.
“Serta bagaiman meningkatan kesejahteraan masyarakat melalui demokrasi, peran serta masyarakat, keadilan dan pemerataan yang memperhatikan potensi dan keanekaragaman daerah,” kata Sondakh.
Sementara itu, Isran Noor selaku Ketua APEKSI membuka resmi kegiatan Rakornas, dan dalam sambutannya ia mengajak untuk sama-sama memberantas korupsi. Dan mencari solusi mengeluarkan negara Indonesia dari kemiskinan, lemahnya hukum serta hal-hal lain yang merugikan bangsa.
Turut hadir dalam Rakornas, Marazuki Alie Ketua DPR RI, Prof Dr HM Ryaas Rayid dan sejumlah pejabat.(*/enk)