TOMOHON – Pemerintah Kota Tomohon melalui Bidang Administrasi Pembangunan Sekretariat Daerah Kota Tomohon, Kamis 17 November 2011 melaksanakan launching Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE).
Kepala Bagian Pembangunan Tomohon, Ir Joice Taroreh MSi dalam sambutannya mengatakan, lewat kegiatan tersebut, diharapkan dapat menyempurnakan sistem pemilihan penyediaan barang dan jasa pemerintah yang dilakukan selama ini.
“Agar dapat lebih meningkatkan transparansi, akuntabilitas, efektivitas, dan efisiensi. Selain itu juga pengadaan barang danjasa secara elektronik dapat mewujudkan pasar pengadaan nasional sehingga meningkatkan akses pasar dan persaingan usaha yang sehat serta mampu memberikan akses informasi yang real time,” ungkapnya.
Sementara itu, Plt Walikota Tomohon Jimmy Eman SE AK menyatakan, layanan pengadaan secara elektronik adalah praktik pengadaan barang dan jasa secara elektronik yang diatur oleh pemerintah yang nantinya akan memfasilitasi Unit Layanan Pengadaan (ULP) yang saat ini masih sebagai panitia pengadaan barang dan jasa dalam melaksanakan pengadaan barang dan jasa pemerintah.
“Pengadaan barang dan jasa secara elektronik bertujuan untuk memperbaiki transparansi dan akuntabilitas, meningkatkan akses pasar dan persainagan usaha yang sehat, memperbaiki tingkat efisiensi proses pengadaan, mendukung proses monitoring dan audit dan memenuhi kebutuhan akses informasi yang real time,” ujar Eman.
Hadir dalam kegiatan tersebut, perwakilan LKPP-RI Arie Nughraheini ST, Kepala Biro Pembangunan Setdaprov Sulut Dra Femmi Suluh MSi, Kepala Layanan Pengadaan Secara Elektronik Prov Sulut Dra Selvi Paat MSi, unsur FKPD, jajaran Pemkot Tomohon, para perwakilan asosiassi penyedia jasa dan para kontraktor. (iker)