Airmadidi-Wakil Bupati Minahasa Utara, Ir Joppi Lengkong mewarning sepuluh SKPD dan bagian yang berada di zona merah alias kurang maksimal dalam penyerapan APBD 2016.
“Saya ingatkan untuk para SKPD yang berada di zona merah untuk lebih maksimal. Bagi yang telah berada di zona aman biru, kuning maupun hijau jangan dulu berpuas diri, usahakan jangan sampai bergeser ke bawah, tapi berusaha mencapai target yang sudah dipasang,” ujar Lengkong ketika memimpin rapat Evaluasi Pengawasan Realisasi Anggaran (EPRA) Rabu, (22/6/2016).
Dalam rapat yang digelar dan diikuti oleh beberapa SKPD, terungkap status penyerapan 10 SKPD tersebut, bahkan ada yang sampai dengan Juni ini penyerapannya nol persen.
“Harusnya ini diperhatikan karena telah diberikan kesempatan sejak bulan kepada SKPD untuk memaksimalkan penyerapan anggaran ini,” kata Lengkong.
Sementara itu Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Barang Milik Daerah (BPKBMD), Robby Parengkuan merincikan dari data yang ada untuk SKPD Minut, 45 SKPD ada di zona biru, 7 zona hijau, 7 zona kuning dan 11 zona merah.
Sementara Plt Inspektur, Theo Suatan, mengungkapkan fakta menarik, bahwa ada SKPD yang melaporkan pekerjaan sudah 100 persen, tapi ditemukan belum sepenuhnya selesai.
“Untuk hal ini menjadi peringatan agar diperbaiki,” kata Suatan.(findamuhtar)