Manado-Usul serius dilempar Pembantu Rektor III Unika Della Sale Manado, Dr Valentino Lumowa terkait misi penanggulangan bencana. Ada dua pihak lain yang harus diajak berperan, kata dia.
Pakar filasafat itu memaksudkan, pengusaha yang value driven serta kalangan teknokrat. Pengusaha menurutnya bisa ikut membangun daerah terkena bencana.
“Sama halnya dengan teknokrat, mereka punya ilmu menuntaskan pembangunan fisik pasca-bencana,” tutur Valentino ketika memberi materi dalam workshop bertema Jurnalistik Liputan Bencana, hasil kerjasama antara Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulut dan Aliansi Jurnalis Indonesia (AJI) Manado, Jumat (8/2) di aula BPBD.
Dalam tinjauan filosofisnya, Valentino berpendapat manusia, alam dan teknologi perlu membangun hubungan mesra. Ini merupakan ajakan untuk memadukan ketiganya supaya tercipta keseimbangan.
“Alam punya sistemnya sendiri, manusialah yang mengeksploitasinya dengan rasionalitas mereka, kodrat alam hanya memberi,” sebut Valent. (alf)