Bitung, BeritaManado.com – Salah satu pengusaha asal Kota Surabaya tergerak untuk membantu pemanfaatan lahan tidur di Kota Bitung menjadi lahan pertanian.
Pengusaha bernama Selamet yang juga adalah pelaku pertanian menggandeng Kelompok Tani Minaesa Kota Bitung untuk menggarap lahan tidur menjadi lahan produktif.
Adapun lahan tidur yang bakal digarap Kelompok Tani Minaesa bermitra dengan Selamet berlokasi di Kelurahan Girian Bawah Kecamatan Maesa.
Dan, Jumat (30/10/2020), Selamet secara simbolis menyerahkan sejumlah alat pertanian ke Rocky Oroh mewakili Kelompok Tani Minaesa di sela-sela kegiatan Penyuluhan Terhadap Kelompok Tani Minaesa Sulawesi Utara dalam Rangka Meningkatkan Sumber Daya Manusia Petani Milenial.
Rocky mengatakan, ada sekitar dua hektar lahan tidur yang bakal ditanami jagung, jahe dan cabe dengan menggunakan fasilitas bantuan dari Selamet berupa satu unit mesin pemotong rumput full set, satu cultivator/tiller (pengolah lahan) dan satu mesin pembuat pupuk alami.
“Kami sangat berterimakasih kepada Pak Selamet yang begitu mensuport Kelompok Tani Minaesa dan tahu persis fasilitas pertanian yang kami butuhkan,” kata Rocky.
Ia mengaku, lahan tidur yang bakal digarap adalah tanah timbunan sehingga membutuhkan tambahan pupuk sehingga Selamet menyumbangkan mesin pembuat pupuk alami.
Terkait Kelompok Tani Minaesa, kata Rocky, Kota Bitung adalah contoh dengan harapan diikuti pengurus dan anggota Makatana Minahasa di daerah lain dengan mulai menggalakkan pertanian.
“Ini program dari organisasi makanya kami butuh pendampingan dan syukur instansi terkait terus mensuport serta pihak swasta seperti Pak Selamet juga ikut membantu,” katanya.
Sementara itu, Selamet sendiri mengaku senang dan bangga di Kota Bitung ada sekelompok pemuda yang membentuk kelompok tani untuk memanfaatkan lahan tidur.
“Di Kota Bitung begitu banyak lahan tidur yang belum dimanfaatkan dan kami bangga dengan Kelompok Tani Minaesa yang tergerak untuk menggarap lahan tidur menjadi lahan pertanian,” katanya.
Dalam penyuluhun itu, dua staf dari Dinas Pertanian Pemkot Bitung yakni Jefry Maningka dan Nurfatriah hadir untuk mengajarkan teknik penaman serta pemeliharaan hingga siap panen.
Keduanya berharap lahan seluas dua hektar yang bakal digarap Kelompok Tani Minaesa betul-betul menghasilkan sesuai dengan yang diharapkan tentu dengan pemeliharaan seperti penyemaian serta penyemprotan hama rutin.
(abinenobm)