Manado – Hari raya Idul Adha yang jatuh pada hari Senin (12/9/2016) besok, turut dirayakan oleh instansi pemerintahan maupun swasta sebagai bentuk syukur dan saling berbagi, tak terkecuali Korem 131/Santiago dan jajarannya.
Kepada BeritaManado.com, Komandan Korem 131/Santiago Brigjen TNI Sulaiman Agusto mengatakan, hari raya Idul Adha merupakan momentum untuk memahami arti pengorbanan dan ketulusan.
“Idul Adha identik dengan pengorbanan dan pemberian yang tulus. Nilai-nilai itulah yang kiranya perlu kita tanamkan dan lakukan dalam hidup bermasyarakat, apalagi negara kita ini negara majemuk. Kebersamaan, senasib sepenanggungan harus ada, yang berkelebihan jangan lupa memberi kepada yang berkekurangan,” ujar Agusto.
Sementara itu, informasi dari Kepala Penerangan Korem (Kapenrem) 131/Santiago, Mayor Inf Fathan Ali, 6 ekor sapi akan dikurbankan di Korem 131/Santiago usai sholat id yang akan dipimpin oleh Bintalrem 131/Santiago Pelda H Suparno dan Khotib oleh Kombes Pol Drs H Endang Syarifudin MM.
“Rencana usai sholat Idul Adha 1437 Hijriah akan dilanjutkan dengan penyembelihan hewan kurban sebanyak 6 ekor sapi, 1 ekor dari Gubernur Sulut Olly Dondokambey, 1 ekor dari Danrem 131/Stg dan keluarga, 1 ekor dari Kantor Pos Indonesia Manado dan tiganya dari prajurit Korem,” kata Fathan Ali.
Hewan kurban tersebut nantinya akan dibagikan kepada kaum duafa, masjib binaan Korem 131/Santiago, anak yatim piatu. (srisurya)